Warga Desa Pompa Air Keberatan Aktivitas Truk batubara




DuoAngso.com, Batanghari - Rencana PT BJU (Bara Jambi Utama) Perusahaan batubara yang akan beroperasi di Desa Pompa Air, Kabupaten Batanghari, Provinsi Jambi menggunakan jalan kabupaten untuk operasional mereka mendapatkan penolakan dari masyarakat.


Diketahui ada 4 desa yang dilalui oleh kendaraan yang akan mengangkut hasil tambang dari PT BJU tersebut.


Desa yang akan dillalui kendaraan angkutan batu bara milik PT BJU yakni Desa Pompa Air, Desa Sungkai, Desa Sengkawang dan Desa Kilangan.


Beberapa waktu yang lalu Pemerintah Desa Pompa Air sudah beberapa melakukan pertemuan untuk sosialisasi kepada masyarakat terkait untuk menyepakati bersamaan agar truk batu bara PT BJU melewati jalan kabupaten, alhasil masyarakat tetap tidak menyetujui.


"Masyarakat tidak keberatan atas aktivitas PT. BJU di daerahnya, akan tetapi masyarakat tidak setuju jika truk batubara PT. BJU melewati jalan kabupaten yang baru saja direhabilitasi dan baru dinikmati masyarakat," kata Kepala Desa Pompa Air.


Hal yang sama juga terjadi di tiga desa lainnya, yakni Desa Sungkai, Desa Sengkawang dan Desa Kilangan. Masyarakat ketiga desa tersebut juga menolak jika jalan kabupaten yang ada diwilayahnya dilewati truk batubara.


"Kami menolak, Jalan sekelas jalan nasional saja bisa rusak, apalagi jalan kabupaten, kalau mau lewat buat jalan dewek" ujar salah satu warga yang tidak mau disebutkan namanya.

Posting Komentar

0 Komentar